Kisah Nabi Musa As. Dan Orang Fakir
Abu Hasan al-Farra’ meriwayatkan dari Hasan al-Bashri ra., ia berkata : ‘Allah Ta’ala menurunkan wahyu kepada Nabi Musa as. bin Imran as., yang berbunyi : “Ada salah seorang di antara orang-orang yang Aku cintai sedang sekarat, maka carilah kemudian kafani, mandikan dan kuburkanlah”. Kemudian Nabi Musa as. mencarinya di tempat itu, namun dia tidak menemukannya. Beliau kemudian mencarinya ke kampung-kampung, tetapi tidak juga menemukannya. Kemudian dia melihat sekelompok tukang penggali tanah, kemudian dia bertanya : “Apakah kau melihat ada orang yang kemarin sakit atau hari ini meninggal dunia di tempat ini?” Salah seorang di antara mereka menjawab : “Ya, di tempat pembongkaran itu ada orang yang sakit, barangkali itu yang kau maksud.” Beliau menjawab : “Ya benar”. Beliau lantas pergi ke tempat yang ditunjukkan oleh penggali tanah tadi, dan di situ dia melihat seseorang yang sedang sakit dengan berbantalkan bata merah, kemudian Nabi Musa as. bangun dan menangis seraya berkata : “Wahai Tuhan, Engkau menyatakan bahwa orang ini yakni termasuk hamba-Mu yang sangat Engkau cintai, tetapi kenapa aku tidak melihat ada seseorang di sampingnya yang merawatnya?” Lalu Allah swt. menurunkan wahyu kepada Nabi Musa as. : “Sesungguhnya apabila Aku mengasihi hamba-Ku, maka Aku jauhkan dunia daripadanya.”
Wallahu A’lam
Oleh : Saifurroyya
Sumber : Kitab Tanbihul Ghafilin
Comments
Post a Comment