Kami Harus Bagaimana?
Kami shalat tarawih 20 raka’at
Mereka bilang tidak ada dalam syari’at
Kami mengadakan istighotsah
Mereka bilang hanya menciptakan resah
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Kami puji-pujian menunggu iqamat
Mereka bilang hanya mengganggu shalat
Kami berzikir setelah shalat
Mereka bilang tidak ada manfaat
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Kami membiasakan tahlilan
Mereka bilang hanya membuang uang belanjaan
Kami menyelenggarakan haul
Mereka bilang tidak ada dalam qaul
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Kami mengikuti ulama mazhab
Mereka bilang harus bersumber kepada kitab
Kami berziarah kubur
Mereka bilang menyembah kubur
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Kami mempercayai adanya wali
Mereka bilang tidak ada orang yang suci
Kami mengadakan maulidan
Mereka bilang tidak ada dalam Al-Qur’an
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Kami membela Pancasila dan NKRI
Mereka bilang itu tidak Islami
Kami menggelorakan Islam Nusantara
Mereka bilang hanya rekayasa
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Oleh : Saifurroyya
Inspirator : KH. Mustofa Bisri (Gus Mus)
Mereka bilang tidak ada dalam syari’at
Kami mengadakan istighotsah
Mereka bilang hanya menciptakan resah
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Kami puji-pujian menunggu iqamat
Mereka bilang hanya mengganggu shalat
Kami berzikir setelah shalat
Mereka bilang tidak ada manfaat
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Kami membiasakan tahlilan
Mereka bilang hanya membuang uang belanjaan
Kami menyelenggarakan haul
Mereka bilang tidak ada dalam qaul
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Kami mengikuti ulama mazhab
Mereka bilang harus bersumber kepada kitab
Kami berziarah kubur
Mereka bilang menyembah kubur
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Kami mempercayai adanya wali
Mereka bilang tidak ada orang yang suci
Kami mengadakan maulidan
Mereka bilang tidak ada dalam Al-Qur’an
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Kami membela Pancasila dan NKRI
Mereka bilang itu tidak Islami
Kami menggelorakan Islam Nusantara
Mereka bilang hanya rekayasa
Kami harus bagaimana ataukah mereka yang harus bagaimana?
Oleh : Saifurroyya
Inspirator : KH. Mustofa Bisri (Gus Mus)
Comments
Post a Comment